Resources

20 Oktober, 2012

Catatan Diklat DCT Assessor PK Guru dan PKB Tahun 2012

Hari Pertama:

Setelah mendapat penyampaian melalui handphone dari Pengawas bahwa saya mendapat tugas mengikuti Diklat DCT Assessor PK Guru dan PKB Tahun 2012 bersama teman-teman guru SD, SMP dan SMA, dalam benak saya kenapa saya, apa yang akan dilakukan di sana, setelah saya mencoba mencari informasi melalui OM Google, sedikit ada gambaran bahwa tahun 2013 nanti kenaikan pangkat guru dilakukan secara berkala dan terencana melalui program PK Guru dan PKB, penilaian dilakukan di sekolah dan oleh Assessor yang telah mendapatkan licensi Assessor PK Guru dan PKB. 

Pelaksanaan kegiatan Diklat dilaksanakan di Hotel Parewisata dimulai tanggal 20 - 24 Oktober 2012, dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Parepare diikuti 120 peserta terdiri dari Pengawas, Kepala Sekolah, Guru-guru. Pengalaman yang menarik buat saya yang biasa mengikuti kegiatan Diklat, kegiatan ini lain dari yang lain antara lain: (1) setiap peserta diberi tanda pengenal, tapi anehnya tanda peserta tidak tersedia isian untuk identitas peserta seperti nama, Instansi dll, tetapi hanya nomor peserta saja, alhamdulillah saya mendapat angka A.013; (2) Pada akhir pembukaan tepatnya pukul 23:00 oleh Tim dari LPMP diberi sebuah bahan yakni Buku 1: Penilaian Kinerja Guru dan Buku 2: PKB, dan File tugas yang berisi pertanyaan-pertanyaan yang harus dijawab dengan tulisan tangan. menjadi hal yang sulit bagi kami terkait dengan tugas seperti ini, dalam benak saya apakah cara seperti ini cara untuk menyeleksi calon Assesor PK-Guru dan PKB; 3. Setiap peserta diberikan penilaian: (a) Proses: Pertanyaan, maupun tanggapan.

berlanjut hari ke-dua.....next
 

0 comments: